REKAM DATA e-ktp DI BALAI PERTEMUAN DESA KEDUNGJARAN / GEDUNG BUMDes PADA SENIN 20 NOVEMBER 2017

Rabu, 20 November 2013

Selamat Bertugas Kepala desa Baru

Kepala Desa Kedungjaran dilantik
Setelah menunggu untuk sekian lama, semenjak berakhirnya rapat pemungutan suara Pilkades tahap ke 3 di kabupaten pekalongan pada Minggu tanggal 27 Oktober 2013. Siang itu pada hari rabu 20 November 2013 bertempat di pendopo Rumah Dinas Bupati Kdh Tk II Kabupaten Pekalongan Bapak Drs. Amat Antono, Msi melantik sebanyak 103 calon kepala desa terpilih.
Suasana Pelantikan berlangsung hikmat
Calon Kepala Desa terpilih yang berasal dari tiap kecamatan yang ada di kabupaten pekalongan memakai baju Jas Putih, celana putih dan sepatu putih nampak gagah dan berwibawa. Harapan akan perubahan menuju kea rah desa yang lebih baik terpikul di pundak mereka.

Pada hari itu dilakukan pemberhentian penjabat sementara Kepala Desa selain pelantikan secara definitive calon kepala desa terpilih. Mulai detik itu mereka berhak menyandang gelar kepala desa didepan nama mereka.

Dalam sambutannya Bapak Bupati Drs. Amat Antono Msi menyampaikan harapan agar Kepala desa terlantik bisa mengkodisikan diri untuk merangkul segala lapisan masyarakat yang ada dan meninggalkan pengkotakan masa Pilkades dan mulai membangun desanya dengan mengajak serta seluruh lapisan masyarakat.

Kepala Desa Baru Semangat Baru
Ditambahkan pula perlunya kebersamaan antar pihak dan tokoh Masyarakat dari mulai Tingkat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Tingkat II, kecamatan hingga level desa agar roda pembangunan bisa berjalan. Karena tanpa kebersamaan dan suasana aman yang kondusif mustahil kita bisa membangun.

Selamat kepada seluruh Pak Kades dan Bu Kades, Selamat bertugas.

0 komentar:

Posting Komentar