REKAM DATA e-ktp DI BALAI PERTEMUAN DESA KEDUNGJARAN / GEDUNG BUMDes PADA SENIN 20 NOVEMBER 2017

Senin, 07 April 2014

Kelompok Wanita Tani


Salah satu kegiatan TP PKK selain mengurusi kegiatan kerumahtanggan atau kewanitaan serta hal-hal berhubungan dengan ketrampilan dan kesejahteraan rumahtangga. Juga berkegiatan di bidang pertanian perkebunan skala rumahtangga. Wadah mereka lebih spesifik disebut sebagai kelompok wanita tani, dibentuk untuk menciptakan kemandirian keluarga akan kebutuhan pangan berupa sayur mayur dan lauk dari pekarangan sendiri.


Kelihatannya sederhana, namun bila digeluti dan dikelola dengan baik maka akan menciptakan penghasilan tambahan yang tak sedikit yang akhirnya meringankan beban rumah tangga akan biaya hidup sehari-hari.

Untuk hal itu pada hari minggu, 30 Maret 2014 dengan mengendarai dua buah kendaraan 15-an kader TP PKK dan KWT Desa Kedungjaran dipimpin langsung oleh ketua TP PKK Kedungjaran Ny. Janatun Saridjo melakukan study banding ke desa Bulaksari yang merupakan juara pertama KWT sekabupaten Pekalongan.

Banyak pelajaran yang didapat di desa Bulaksari, mulai manajemen KWT hingga tekhnis pembibitan hingga perawatan tanaman. Semoga wajah desa Kedungjaran dalam waktu dekat akan berubah semakin hijau dengan tanaman sayur dipekarangan rumah warga. Lingkungan hijau, pendapatan bertambah.

0 komentar:

Posting Komentar