REKAM DATA e-ktp DI BALAI PERTEMUAN DESA KEDUNGJARAN / GEDUNG BUMDes PADA SENIN 20 NOVEMBER 2017

Rabu, 10 Mei 2017

Mbedak Tikus


Sebagai Langkah tindaklanjut atas ketidak suksesan Panen di bulan April 2017 yang disebabkan serangan Hama Tikus. Petani Desa Kedungjaran di bawah bimbingan Balai Penyuluh Lapangan Kecamatan Sragi melakukan upaya pembasmian hama tikus. Dilaksanakan pada hari Jumat 21 April 2017 di areal Persawahan desa Kedungjaran.

Terlihat puluhan petani melakukan penggalian dan pengasapan di sarang-sarang tikus yang ada di pematang sawah dan bantaran jalan. Nampak di sana Kepala Desa Kedungjaran Bapak Saridjo dan Camat Sragi Bapak Madchur juga turut melakukan mbedak tikus bersama masyarakat tani.

Pada kesempatan tersebut juga diberikan bantuan Mercon Tikus yaitu Obat Tikus system bakar kepada masyarakat Desa Kedungjaran dan Racun Tikus berbentuk makanan oleh Dinas terkait melalui Balai penyuluh Kecamatan Sragi.

Semua itu dilakukan untuk memenimalisir gangguan hama tikus dan mensukseskan masa tanam April - September 2017.

0 komentar:

Posting Komentar